Kehadiran PT GNI Memacu Perkembangan di Desa Bunta Morowali Utara

METROSULTENG.com-Gunbuster Nickel Industry (GNI), sebuah perusahaan smelter nikel yang berada di Morowali Utara, Sulawesi Tengah, hadir sebagai perusahaan pengolah nikel yang bersinergi dalam program hilirisasi minerba.

Melalui rilis resmi, Selasa (14/9/2021), PT GNI mengklaim bahwa hadirnya perusahaan nikel terbeaar ditanah air ini telah membawa berbagai manfaat, khususnya bagi warga Desa Bunta, Kecamatan Petasia Timur, Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah.

PT GNI memberikan kontribusi yang signifikan bagi kehidupan masyarakat Desa Bunta yang menjadi pusat pembangunan smelter.

Kepala Desa Bunta, Christol Rizal Lolo mengungkapkan, sejak masuknya PT GNI ke Desa Bunta, Petasia Timur, Kabupaten Morowali Utara, pada tahun 2019, segala progres yang ada di perusahaan tersebut turut berkontribusi signifikan bagi perekonomian daerah, utamanya dari lapangan kerja.

“Dengan masuknya PT GNI membuat semua berubah, dan juga kita melihat sudah ada 85 rumah kos-kosan sudah di bangun. Kemudian kita melihat dahulu hanya ada satu BRILink, sekarang ini sudah ada 7 yang dibangun. Kemudian juga serapan tenaga kerja, PT GNI memberikan lapangan pekerjaan untuk masyarakat sekitar,” tukasnya.

Diketahui, hadirnya PT GNI telah membuka lapangan pekerjaan baru untuk masyarakat dan mampu menyerap sekitar 4.000 pekerja. Sejauh ini dan direncanakan akan meningkat hingga kurang lebih 10.000 pekerja ke depannya.

PT GNI juga membangun berbagai sarana penunjang mulai dari akses jalan, dermaga (jetty), PLTU, batching plant, hingga tempat tinggal untuk karyawan.

Selain itu, Christol menuturkan bahwa PT GNI juga membantu masyarakat dalam pembangunan infrastruktur desa. Salah satunya adalah akses jalan yang biasa digunakan oleh masyarakat untuk beraktivitas.

“Dan jika ada jalan yang rusak kami meminta bantuan kepada PT GNI untuk memperbaiki jalan, karena ini merupakan kepentingan kita bersama.” tukasnya.

Sementara itu, Founder PT GNI, Tony Zhou Yuan menuturkan, PT GNI bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk mengembangkan dan mewujudkan program hilirisasi pemerintah, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat di bidang pendidikan, lingkungan, pariwisata, dan lain sebagainya.

“Investasi PT GNI telah mendapat dukungan kuat dari berbagai lapisan pemerintah. Kami ucapkan rasa terima kasih dengan setulus hati,” pungkasnya. (MicVan)

Berita ini dapat dilihat di MetroSulteng.

id_IDIndonesian